Maskot Bekantan, Banjarmasin, Kalimantan Selatan

by - Juli 26, 2017


#MP_jalanjalan kali ini mempersembahkan Maskot Bekantan di Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

Bekantan atau dalam nama ilmiahnya Nasalis larvatus adalah sejenis monyet berhidung panjang dengan rambut berwarna coklat kemerahan dan merupakan satu dari dua spesies dalam genus tunggal monyet Nasalis.

Ciri-ciri utama yang membedakan bekantan dari monyet lainnya adalah hidung panjang dan besar yang hanya ditemukan di spesies jantan. Fungsi dari hidung besar pada bekantan jantan masih tidak jelas, namun ini mungkin disebabkan oleh seleksi alam. Monyet betina lebih memilih jantan dengan hidung besar sebagai pasangannya. Karena hidungnya inilah, bekantan dikenal juga sebagai monyet Belanda. Dalam bahasa Brunei (kxd) disebut bangkatan.

Sebagai hewan endemik Kalimantan Selatan, maka Bekantan dibuat patungnya sebagai Landmark Banjarmasin. Pembuat patung bekantan tersebut sama dengan pembuat patung Garuda Wisnu Kencana di Bali.

Maskot bekantan yang diletakkan menghadap ke Sungai Martapura ini dirancang mengeluarkan air seperti patung singa di Singapura.

_______________________________________

Foto oleh : @vanrenzh
Moderator : @pebripalala
Ponsel : Oppo Find5 Mini
Sumber : Wikipedia, Tribun Banjarmasin
_______________________________________

Happy Traveling!
Abadikan Indonesia dengan ponselmu!!

Info Jalanjalan Lainnya

0 komentar